Pada laga kedua penyisihan grup G Piala Dunia 2018, antara Timnas Belgia Vs Tunisia di hadiri pesta gol dengan skor 5-2 yang di unggul oleh Timnas Belgia, Di Stadion Otkrytiye Arena, Moskow, Sabtu (23/6/2018) dini hari WIB.
Atas kemenangan ini Timnas Belgia pun duduk di posisi teratas klasemen Grup G dengan 6 poin. Bagi Tim asuhan Roberto Martinez hanya akan menunggu hasil dari laga Inggris Vs Panama, pada minggu (24/6), untuk memastikan satu tempat di babak 16 besar Piala Dunia 2018.
Pada babak pertama Timnas Belgia langsung melakukan banyak serangan, dan alhasil pada menit ke -6 gol pun tercipta oleh Eden Hazard melalui tendangan titik penalti karena diganjal pemain bek Tunisia dan akhirnya Timnas Belgia unggul 1-0 dari timnas Tunisia.
Pada menit ke-13, Eden Hazard hampir saja mendapatkan gol kedua namun masih bisa ditepis oleh kiper Mustapha.
Permainan pun mulai memanas, kedua timnas sama – sama melakukan serangan. tapi sial bagi timnas Tunisia, dia harus kebobolan lagi di menit ke -16. gol lewat kaki kiri Romelu Lukaku yang sulit dijangkau oleh kiper Mustapha. Skor pun berubah menjadi 2-0 buat Timnas Belgia.
Tidak mau ketinggalan skor jauh, Timnas Tunisia langsung mengejar ketinggalan-nya lewat aksi gol Dylan Bronn yang di manfaatkan umpan terobosan Kevin De Bruyne. Skor pun menjadi 2-1.
Sebelum babak pertama usai, Timnas Belgia kembali mencetak gol di menit ke -45, lewat tendangan gol kedua Romelu Lukaku dan skor akhir di babak pertama menjadi 3-1 yang di ungguli oleh Timnas Belgia.
Setelah usai turun minum, Timnas belgia tidak butuh waktu lama untuk menambah gol ke empatnya. pada menit ke -51 gol yang di cetak oleh Eden Hazard sudah membuat skor menjadi 4-1 buat timnas Belgia unggul.
Pada menit sekitar ke -60 penguasaan bola di unggul Timnas Tunisia dengan 52 persen, Akan tetapi tidak menghasilkan gol juga bagi tim-nya. malah di menit akhir timnas Tunisia harus kebobolan lagi. tepat di menit ke -90 gol pun tercipta. Berkat umpan dari Tielemans dan di terima oleh Michy Batshuayi.
Timnas Tunisia juga mengubah skor menjadi 5-2 setelah injury times di menit ke- 90+3′. Dan akhirnya pertandingan pun usai dengan skor 5-2 untuk kemenangan timnas Belgia.
Susunan Pemain Belgia Vs Tunisia :
Timnas Belgia (3-4-2-1): Thibaut Courtois (1), Jan Vertonghen (5), Dedryck Boyata (20), Toby Alderweireld (2), Yannick Carrasco (11), Axel Witsel (6), Kevin De Bruyne (7), Thomas Meunier (15), Eden Hazard (10), Romelu Lukaku (9), Dries Mertens (14).
Pelatih : Roberto Martinez
Timnas Tunisia (4-3-3): Farouk Ben Mustapha (1), Ali Maaloul (12), Yassine Meriah (4), Syam Ben Youssef (8), Dylan Bronn (11), Saif-Eddine Khaoui (7), Ellyes Skhiri (17), Ferjani Sassi (13), Anice Badri (9), Wahbi Khazri (10), Fakhreddine Ben Youssef (8).
Pelatih : Nabil Maaloul
Wasit: Jair Marrufo