Memiliki perut buncit tidak hanya berpengaruh pada penampilan kita, namun berbahaya bagi kondisi kesehatan secara umum. Perut buncit berbahaya karena tedapatnya penimbunan lemak.
Penumpukan lemak di bagian perut yang dapat menyebabkan perut buncit. Lemak di bagian tersebut terdiri dari dua macam yaitu lemak subkutan dan lemak viseral.
Lemak subkutan merupakan lemak yang terletak di bawah kulit. Lemak ini juga dapat di rasakan dengan cubitan dan terlihat.
Sedangkan lemak viseral terletak di sekitar organ dalam tubuh sehingga tidak mudah terlihat. Lemak tersebut juga sering dihubungkan dengan kondisi obesitas yang ada pada perut. Selain itu lemak viseral juga sangat berbahaya karena bisa menimbulkan risiko penyakit, salah satunya penyakit jantung, lemak viseral tidak mudah untuk dihilangkan.
Berikut penyebab perut buncit.
1. Faktor Genetik
Genetik berperan utama dalam risiko obesitas. Karena itu kecenderungan tubuh yang menyimpan lemak di perut sebagian besar dipengaruhi oleh faktor genetik. Ini juga termasuk gen reseptor yang biasa mengatur kadar hormon kortisol dan gen yang juga dapat memberikan sinyal reseptor leptin agar dapat mengatur asupan kalori dan berat badan.
2. Stres
Kortisol merupakan hormon yang diproduksi oleh kelenjar adrenal dan biasa dikenal dengan hormon stres karena dapat membantu tubuh untuk merespon stres. Stres dapat membuat nafsu makan meningkat terutama makan makanan yang manis.
3. Postur Tubuh Yang Buruk ( Membungkuk )
Faktor lain adalah memiliki kebiasaan berdiri dan duduk yang buruk. Postur tubuh yang buruk dapat membuat tubuh menjadi terlihat gemuk dan perut membuncit.
4. Kurang Tidur
Waktu tidur adalah salah satu hal yang sangat penting dalam kesehatan. Gangguan tidur atau kurangnya jam tidur bisa menaikan berat badan. Pada umumnya gangguan tidur apnea yaitu suatu kondisi dimana napas bisa berhenti berulang kali pada malam hari.
5. Konsumsi Makanan dan Minuman Manis
Kue dan permen adalah jenis makanan yang terdapat gula yang tinggi. Selain itu, minuman yang bersoda, teh manis, kopi, dan minuman yang memiliki rasa-rasa juga sangat banyak mengandung gula dan pemanis buatan.
Asupan gula berlebihan yang membuat perut kita buncit, karena terdapat kandungan fruktosa tinggi gula yang ditambahkan dalam makanan dan minuman.