Untuk sistem pencernaan dalam tubuh biasanya akan mengikuti aliran tertentu. Dari makanan yang akan mulai dicerna oleh mulut pindah ke tenggorokan lalu masuk ke perut, kemudian usus kecil serta usus besar dan dikeluarkan dari tubuh anda. Saat sejumlah makanan yang ada pada perut berjalan ke arah berlawanan maka akan memicu timbulnya rasa sakit.
Maag merupakan suatu kondisi yang dapat memicu makanan dari lambung kembali ke kerongkongan. Walaupun terdapat perbedaan pada setiap orang. Adapun beberapa makanan yang harus dihindari, seperti
♦ Makanan Yang Digoreng
Makanan yang memiliki kandungan lemak tinggi seperti gorengan biasanya membutuhkan waktu yang cukup lama dalam mencernanya. Saat makanan terlalu lama berada di dalam perut maka dapat memperbanyak produksi asam lambung sehingga akhirnya akan mempengaruhi ruang dalam perut anda. Ketika perut dipenuhi oleh banyaknya makanan maka makanan tersebut akan meluap ke kerongkongan. Ini yang dapat memicu timbulnya gangguan asam lambung dan maag.
♦ Brokoli
Brokoli adalah salah satu sumber nutrisi dan serat. Saat anda memiliki gejala maag, harap untuk menghindari konsumsi brokoli. Hal tersebut karena jika terlalu banyak serat maka bisa mempengaruhi pencernaan dalam tubuh.
♦ Konsumsi Makanan Dengan Porsi Besar
Konsumsi makanan dengan porsi yang cukup besar maka dapat memperbanyak produksi asam lambung yang menumpuk serta iritasi pada kerongkongan. Usahakan untuk konsumsi makan dengan porsi yang kecil dari pada makan sekaligus dengan porsi yang besar.
♦ Kopi dan Minuman Berkarbonasi
Ketika anda memiliki gangguan pada asam lambung dan kebiasaan minum kopi, ada baiknya untuk menguranginya. Selain itu, sejumlah minuman berkarbonasi seperti soda juga dapat memicu naiknya asam lambung ke kerongkongan sehingga menyebabkan nyeri pada perut bagian atas.
♦ Makanan Asam
Walaupun buah memiliki sejumlah manfaat untuk kesehatan. Namun terkadang buah – buahan tersebut juga bisa memicu naiknya asam lambung pada perut. Hal tersebut karena banyak buah yang memiliki kandungan kadar asam yang cukup tinggi seperti lemon, tomat dan juga jeruk sehingga dapat menyebabkan timbulnya gejala maag.
♦ Makanan Pedas
Perlu diketahui bahwa makanan pedas dapat memperbanyak penumpukan asam serta naiknya asam lambung sehingga untuk mencegah gejala maag tersebut sebaiknya menghindari konsumsi cabai maupun saus pedas.